Reset Router Cisco 2921


Sering kali kita lupa akan password untuk masuk ke router kita, padahal kita mesti urgent mengganti perangkat tersebut. Hal ini pernah saya alami, ketika mau troubleshooting penggantian perangkat yang mati kena petir. Setelah perangkat mau kita config kembali, ternyata saya lupa untuk password masuk ke router tersebut. berikut langkah-langkah untuk mereset password router cisco tersebut. dan ini juga bisa di pakai untuk mereset passwor Router Cisco seri lainnya, dan ingat ini berlaku untuk router, karena untuk Switch kita bisa memakai langkah yang lebih mudah yang sudah saya bahas sebelumnya
1. Hidupkan Router Cisco

2. Tekan Ctrl+break atau Break aja pada komputer atau laptop selama 20-40 detik pertama sampai muncul perintah seperti berikut :
rommon 1>

3. Ubah configurasi registernya menjadi
rommon 2> confreg 0x2142
dengan merubah confreg menjadi 2142 maka kita bisa masuk ke router tanpa menggunakan password.

4. Reset router dengan mengetikkan
rommon 3> reset

5. Setelah reboot maka router akan masuk ke user mode,  ketikkan perintah enable.
setelah enable maka router akan masuk ke priviledge mode.
Router > enable 
Router#
 
6.  Setelah masuk ke priviledge mode sekarang anda bisa mengconfig ulang atau mengembalikan settingan dari backupan kita. tapi sebelumnya kita ubah dulu config registernya menjadi 2102
 Router (config)#config terminal
Router (config)# config-register 0x2102

7. Setelah itu kita bisa mengambil backup settingan kita dari ftp untuk di restore di router cisco.


Router#copy ftp: running-config
Address or name of remote host [192.168.1.45]?
Source filename [backup_cfg_for_router]?
Destination filename [running-config]?
Accessing ftp://192.168.1.45/backup_cfg_for_router...
Loading backup_cfg_for_router !
[OK - 1030/4096 bytes]
1030 bytes copied in 13.213 secs (78 bytes/sec)
Router

 8. Setelah di restore, kita simpan settingan tersebut dengan
Router (config)# copy running-config startup-config

jika sudah selesai, coba di reload, apakah settinga ilang, atau tidak :)
jika masih tetap settingannya, berarti anda sudah berhasil

catatan :
confreg 0x2102 -- > untuk register yang tersimpan ( tidak akan di by pass securitynya)
confreg 0x2142 ---> untuk register yang akan membypass settingan ( jika di reboot, settingan akan hilang)


salam,



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Metode Analisis PIECES

Aritmetika Bilangan Jam dan Operasi Hitungnya

Kerajaan Singasari